Paripurna DPRD Pati, Setujui Pembahasan RPJPD 2025-2045 menjadi Raperda
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pati

Sabtu, 17 Agu 2024 | 00:28:25 WIB - Oleh Administrator


 

                    DPRD Kabupaten Pati news - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati kembali menggelar acara rapat Paripurna dengan tiga agenda penyampaian dan persetujuan bersama, pada Kamis (15/08/2024) siang kemarin.

 

 

Dalam rapat yang berlangsung tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Pati Muhammadun bersama Wakil Ketua I Joni Kurnianto dan PJ Bupati Pati Sujarwanto Dwiatmoko serta dihadiri oleh anggota DPRD dan seluruh jajaran OPD se-kabupaten Pati.

 

 

Agenda rapat diawali dengan penyampaian pandangan umum fraksi terhadap Raperda perubahan APBD Kabupaten Pati tahun 2024 yang disampaikan oleh anggota DPRD Sunandar. Kemudian dilanjutkan dengan Penyampaian Laporan Pansus I terhadap Raperda RPJPD Kabupaten Pati tahun 2025-2045 yang disampaikan oleh anggota DPRD Yeti Kristianti. Dimana dalam penyampaiannya tersebut, seluruh anggota DPRD juga telah menyetujui untuk selanjutnya dijadikan rancangan Perda.

 

 

Sementara untuk agenda rapat selanjutnya, disampaikan oleh PJ Bupati Pati terhadap pandangan umum fraksi dan laporan dari hasil Pansus I tersebut. Dalam penyampaiannya, PJ Bupati Pati juga telah menyetujui agar pembahasan terhadap dua Raperda tersebut dibahas lebih lanjut untuk selanjutnya dijadikan Perda Kabupaten Pati.

 

Wakil Ketua III Muhammadun dalam rapat tersebut juga menyampaikan, jika rapat Paripurna hari ini telah menyetujui Raperda tentang RPJPD Kabupaten Pati tahun 2025-2045, yang mana tadi telah disampaikan oleh Pansus I dan telah disetujui bersama untuk selanjutnya dijadikan rancangan Perda.